Harga emas terpantau pagi ini side ways menguat tipis 0.36% ke level  $1716.70.


Walaupun bergerak side ways, emas masih menjadi pilihan Investor untuk jangka panjang.


Harga emas sedikit tertahan seiring kekhawatiran baru seputar COVID-19 di China dan Singapore yang menguat kembali dan sikap Trump untuk menghentikan aliran dana kepada WHO, sehingga pasar jangka pendek kembali beralih ke koleksi Dollar AS.

Namun diperkirakan ini tidak berlangsung lama, karena dampak Inflasi dan resesi jauh lebih membahayakan untuk perekonomian AS ke depan.

Rilis data Unemployment Claim AS malam nanti akan menjadi dorongan volatilitas emas malam nanti.

Deparment Tenaga Kerja AS memprediksi akan ada penurunan klaim pengangguran minggu ini dimana diproyeksikan di angka  5350K atau di bawah data minggu lalu di angka 6606K.


Bisa jadi harga emas akan tertekan jika prediksi Departement Tenaga Kerja AS benar, atau terjadi penurunan klaim pengangguran, dan sebaliknya.


Sementara itu besok pukul 09.00 Wib diperkirakan harga emas akan kembali volatile seiring akan dirilisnya data GDP q/y China, Fixed Asset Investment ytd/y China dan Industrial Production y/y China.


PIVOT PO
INT

XAU/USD  S3= 1699.75 S2= 1715.75 S3= 1727.95 P= 1743.85 R1= 1756.15 R2= 1772.05
R3= 1784.35


Sentiment Pasar Emas Hari Ini

*President Trump Speaks (04.50 Wib), Unemployment Claims AS , Building Permits AS,  Philly Fed Manufacturing Index AS (19.30 Wib)


0 komentar

Posting Komentar